Ketua PAC Grib Panai Hulu Dukung Penuh Polres Labuhabatu Pengungkapan Kasus Pencurian Minyak Limbah

Ketua PAC Grib Panai Hulu Dukung Penuh Polres Labuhabatu Pengungkapan Kasus Pencurian
SIGAPNEWS.CO.ID | LABUHABATU - Ketua Pimpinan Anak Cabang SIGAPNEWS.CO.ID (PAC) GRIB Jaya Panai Hulu BS , menyatakan dukungan penuh terhadap kinerja Polres Labuhanbatu dalam mengungkap kasus dugaan pencurian minyak limbah milik PTPN IV PalmCo Regional II yang sempat viral di media sosial.
Pernyataan tersebut disampaikan BS bersama jajaran anggota GRIB Jaya Panai Hulu pada Rabu, (9/4/25) sebagai bentuk apresiasi terhadap langkah cepat dan tegas aparat kepolisian yang bertindak dalam merespon isu yang beredar luas di masyarakat.
"Kami sangat mengapresiasi langkah Polres Labuhanbatu yang telah menunjukkan keseriusan dalam menangani kasus ini. Kami dari GRIB Jaya Panai Hulu mendukung penuh seluruh program dan kinerja pihak kepolisian, khususnya dalam pengungkapan kasus dugaan minyak limbah PKS PTPN IV PalmCo Regional II," ungkapnya kepada Sigapnews
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pihaknya akan terus berada di garis terdepan dalam mendukung penegakan hukum dan pemberantasan segala bentuk kejahatan yang merugikan negara maupun masyarakat.
"Isu yang sempat viral di media sosial, terutama dari akun Facebook 'Pencari Pakta', menunjukkan adanya dugaan kuat aktivitas ilegal yang melibatkan minyak limbah PKS. Kami menilai, tindakan tersebut melanggar hukum dan harus ditindak sesuai peraturan pemerintah yang berlaku," tegasnya.
Ketua grip Panai hulu mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum jelas kebenarannya dan menyerahkan sepenuhnya proses penyelidikan kepada pihak berwenang.
"Kami percaya, Polres Labuhanbatu bersama jajaran Polda Sumut akan bertindak profesional dan transparan dalam menyelesaikan perkara ini," pungkasnya.(Rudi Fadil)
Editor :Dedek Muhammad Noor