Semifinal Piala Sadeeva Cup : Putra Kualuh Tantang Sadeeva Muda

Semifinal Piala Sadeeva Cup : Putra Kualuh Tantang Sadeeva Muda, Kamis (29/9/22)
SUMUTNEWS | LABURA - Telah dirilis jadwal semifinal sepak bola Piala Sadeeva Cup I Tahun 2022 yang akan mempertemukan empat tim teratas.
Adapun jadwal semifinal sepak bola piala Sadeeva cup ini sebagai penentu tiket final yang merebutkan hadiah total R 11 000.000., (Sebelas juta rupiah).
Informasi yang di terima awak media, jadwal semifinal sepak bola piala Sadeeva Cup, akan di gelar pada kamis, (29/9/22) dilapangan tanjung sari tanah rendah aek kanopan,
Setelah melalui sejumlah laga yang menegangkan, keempat tim akan dipertemukan dalam laga semifinal, keempat tim tersebut antara lain, Sadeeva B versus Putra Kualuh, sedangkan Kambar FC masih menunggu hasil antara Batak Hebat versus Popsela, yang sempat tertunda adu finalti pada laga delapan besar.
Sebelumnya, Kambar FC lebih dahulu masuk semi final usai taklukan Boca III Fc, dengan skor 3-1.
" Empat tim kita pastikan sudah masuk semi final, kita hanya menunggu laga tunda antara Batak Hebat melawan Popsela, laga tertunda dikarenakan waktu dan cuaca tidak mendukung saat berlaga delapan besar", ujar adam ketua panitia.(D2)
Editor :Dedek Muhammad Noor