Diduga Pungli Uang Seragam, Kepala Sekolah SD 117857 Bungkam Saat Dikonfirmasi Wartawan

Dugaan Pungli Uang Seragam sekolah di SD 117857 Kualuh Leidong: Kepala Sekolah Bungkam Saat Dikonfirmasi
SIGAPNEWS.CO.ID | LABURA - Dugaan pungutan liar (pungli) di SD 117857 Kecamatan Kualuh Leidong, Kabupaten Labuhanbatu Utara, mencuat ke publik. Salah satu orang tua siswa yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan bahwa anaknya diminta membayar uang seragam sekolah dengan dalih partisipasi dan "seikhlasnya."
Padahal, seragam tersebut merupakan bantuan dari Bupati nonaktif Hendriyanto Sitorus yang dibagikan kepada sekolah-sekolah di Labura untuk meringankan beban orang tua siswa kurang mampu.
Orang tua siswa tersebut merasa kecewa karena program bantuan yang seharusnya gratis justru dijadikan ajang pungli oleh oknum tertentu.
"Hal seperti ini sudah sering terjadi, selalu ada pengutipan di sekolah, meski itu jelas melanggar aturan dari Kementerian Pendidikan," ujarnya kepada awak media, Selasa (19/11/2024).
Kemudian, Untuk memastikan kebenaran informasi, awak media mencoba mengonfirmasi Kepala Sekolah berinisial Del pada hari yang sama. Namun, yang bersangkutan memilih bungkam dan tidak memberikan jawaban terkait tudingan tersebut.
Bupati nonaktif Hendriyanto Sitorus sebelumnya dikenal telah menggagas program pemberian seragam gratis kepada siswa di berbagai sekolah di Labura. Program ini bertujuan meringankan beban orang tua, khususnya bagi keluarga kurang mampu. Namun, dugaan pungli ini dikhawatirkan mencoreng niat baik dan tujuan mulia dari program tersebut.
Masyarakat berharap pihak berwenang segera turun tangan menyelidiki dugaan pungli ini. Tidak hanya untuk menegakkan aturan, tetapi juga memastikan bantuan pemerintah tepat sasaran dan tidak disalahgunakan oleh oknum tertentu. Hingga berita ini diturunkan, belum ada tanggapan resmi dari kepala sekolah Del.(D2)
Editor :Dedek Muhammad Noor