Reses Perdana Wakil Ketua DPRD Labura Arli Simangunsong : Masyarakat Harus Usil Terhadap Narkoba

Reses Perdana Wakil Ketua DPRD Labura Arli Simangunsong : Masyarakat Harus Usil Terhadap Narkoba
SIGAPNEWS.CO.ID | LABURA - Tiga bulan masa kerja, Wakil Ketua DPRD Labuhanbatu Utara (Labura) dari Fraksi Hanura, Arli Simangunsong, SE, menggelar reses perdana masa sidang I tahun 2024/2025 di halaman Kantor Desa Perpaudangan Kecamatan Kualuh Hulu, pada Rabu (21/1/25)
Acara ini menjadi momen bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasi dan keluhan langsung kepada wakil rakyat tersebut, mulai dari permintaan peningkatan infrastruktur jalan di desa hingga kebutuhan tambahan fasilitas penerangan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Kualuh Hulu AKP Nelson Silalahi yang diwakili oleh Bhabinkamtibmas, Danramil 01/Aek Kanopan, Camat Kualuh Hulu Maruli Tanjung, Kepala Desa Perpaudangan Agus Salim Siagian, Kepala Desa Pulo Dogom Rizal Parapat, Kepala Desa Perkebunan Kanopan Ulu Supriadi Rahayu, Kepala Desa Londut Faisal Daulay, serta tokoh masyarakat dan warga setempat.
Pembukaan reses, Camat Kualuh Hulu Maruli Tanjung dalam sambutannya mengapresiasi kegiatan tersebut
"Kegiatan ini adalah kesempatan yang sangat baik bagi masyarakat untuk menyampaikan langsung permasalahan yang ada dan dapat menjalin silaturahmi antara masyarakat dengan anggota dewan, khususnya dapil 1 kecamatan kualuh hulu, dan kami dari pemerintah kecamatan mengharapkan giat ini bisa menanggapi aspirasi untuk kesejahteraan masyarakat yang lebih baik," ujar Camat.
Senada, Kepala Desa Perpaudangan Agus Siagian menekankan pentingnya sinergi antara masyarakat dan pemerintah.
"Kami berharap wakil rakyat seperti Bapak Arly Simangunsong dapat membantu memperjuangkan apa yang menjadi kebutuhan kami di desa, seperti infrastruktur trotoar jalan sepanjang 1400 meter menuju desa," tutur Kades.
Sementara itu, dalam pemaparannya, Wakil Ketua DPRD Labura Arly Simangunsong menjelaskan tujuan reses yang dilakukan adalah salah satu agenda penting anggota DPRD untuk kembali ke daerah pemilihan guna mendengar langsung aspirasi warga.
"Ini reses pertama saya sejak menjadi wakil rakyat, saya sengaja memilih desa perpaudangan karena desa ini punya historisnya terhadap saya, dan itulah alasannya kenapa saya memilih reses disini dan menindaklanjuti apa yang sudah menjadi usulan masyarakat dari anggota dewan Sebelumnya," ucap Arli.
Ia juga menjelaskan usulan masyarakat terkait pembebasan jalan sudah mendapat Action pembebasan, namun saat ini masih terkendala dengan administrasi, terkait hal itu pemerintah melalui sektretaris daerah telah menyurati pihak perusahaan PT LWI.
"Insyaallah, dengan terealisasinya pembebasan itu, semoga saya dapat bermanfaat bagi masyarakat desa untuk meminta kepada pemerintah menggiring permasalahan ini agar cepat terealisasi, hanya itu yang dapat saya lakukan," tandas Arli menambahkan.
Akhir pemaparan, Putra tokoh pemekaran Labura tersebut, menekankan masyarakat untuk bersama sama memberantas narkoba khususnya di Desa Perpaudangan, ia mengatakan, masyarakat harus berani usil terhadap Penyalagunaan Narkoba, jangan biarkan para bandar melakukan transaksi apapun terkait narkoba.
"Saya harap masyarakat Desa Perpaudangan harus nyinyir jika ada kegiatan transaksi narkoba dan jika ada hal yang mencurigakan, ibu bapak takut, maka segera laporkan ke pihak penegak hukum melalui bhabinkamtibmas dan bhabinsa, hubungi nomor kontak keduanya," imbuh Arli mengakhiri.
Sementara itu, Hultazan SPO officer PT.MP.LWI yang hadir di lokasi merespon apa yang menjadi aspirasi warga perpaudangan. Ia menjelaskan semua sudah berproses mengenai pembebasan lahan yang diperuntukkan buat akses jalan.
"Nanti akan disurvei dulu dan diukur. Intinya jalan itu akan dilepaskan untuk akses jalan," jelas Hultazan.
Serangkaian acara, Reses diisi dengan sesi tanya jawab dan memberikan santunan kepada anak Yatim piatu serta memberikan bantuan beras kepada masyarakat.
Kegiatan yang berlangsung dengan suasana akrab ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat. Mereka berharap langkah nyata dapat segera terlihat dari hasil reses tersebut.
"Kami sangat senang Bapak Arly hadir dan mendengar langsung suara kami. Semoga ada perubahan ke depan," ujar salah seorang warga.(D2)
Editor :Dedek Muhammad Noor