Keluarga Budayawan Yunus Tampubolon Terima Tali Asih Delia Pratiwi

Koordinator Tim Delia Pratiwi br Sitepu, S.H., Narotama Hutabalian, didampingi jajaran tim, menyerahkan tali asih kepada istri Almarhum M. Yunus Tampubolon, Syafrida Erni Puspitasari, Sabtu (11/11/2023) siang.
SIGAPNEWS.CO.ID | BINJAI - Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Delia Pratiwi br Sitepu, S.H., menyerahkan tali asih kepada Keluarga Almarhum M. Yunus Tampubolon, tokoh budayawan Kota Binjai, Sumatera Utara, Sabtu (11/11/2023) siang.
Tali asih berupa sembako dan uang santunan diserahkan Tim Delia Pratiwi br Sitepu kepada istri Almarhum M. Yunus Tampubolon, Syafrida Erni Puspitasari, didampingi putrinya, Diva Azka Nazira, saat kunjungan silaturahmi ke kediaman mereka di Jalan Gaharu, Kelurahan Jatimakmur, Kecamatan Binjai Utara.
Seperti diketahui, Almarhum M. Yunus Tampubolon ialah tokoh budayawan daerah yang semasa hidupnya aktif berkecimpung di bidang seni dan kesusastraan. Ayah tujuh anak dengan tiga istri ini, tercatat lahir pada 1948 dan wafat di usia 74 tahun pada 2022 lalu.
Koordinator Tim Delia Pratiwi br Sitepu, S.H., Narotama Hutabalian, mengatakan, penyerahan tali asih tersebut merupakan bentuk apresiasi terhadap jasa dan perjuangan Almarhum M. Yunus Tampubolon, yang dikenal sebagai sosok pahlawan kebudayaan.
Dia juga menyampaikan salam dan permohonan maaf dari Anggota Komisi IX DPR RI, Delia Pratiwi br Sitepu, S.H., karena tidak dapat hadir bersilaturahmi secara langsung dengan Keluarga Almarhum M. Yunus Tampubolon.
"Kami sadar, nilai tali asih yang kami berikan ini tidak sebanding dengan nilai perjuangan almarhum, yang kami kenal sebagai sosok pahlawan kebudayaan di Kota Binjai," ungkap Narotama, yang hadir bersama para budayawan milenial dari Bingkai Budaya Indonesia.
Menanggapi bantuan tali asih tersebut, istri Almarhum M. Yunus Tampubolon, Syafrida Erni Puspitasari, mengaku bersyukur dan mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada Anggota Komisi IX DPR RI dari Fraksi Partai Golkar, Delia Pratiwi br Sitepu, S.H.
Dia bahkan menyebut, kunjungan silaturahmi ini sebagai bentuk dukungan moral yang besar bagi keluarganya.
"Saya atas nama Almarhum Pak Yunus Tampubolon, mengucapkan terimakasih kepada Ibu Delia Pratiwi, yang masih sangat peduli dengan kami. Semoga Allah Subhanahu Wa Taala membalas kebaikan beliau," ucap Syafrida.
Editor :Wardika