Kampanye Akbar, Bobby : Jika Terpilah Jadi Gubernur, Kami Bernazar Umrohkan Warga Labura Tiap Tahun

Pasangan Calon Gubernur Sumatera Utara Bobby Surya laksanakan Kampanye Akbar, Rabu ( 23/10)
SIGAPNEWS.CO.ID | LABURA - Pasangan calon Gubernur Sumatera Utara nomor urut 1, Bobby dan Surya, melaksanakan kampanye akbar pada Rabu (23/10/24), di Lapangan Bola Simpang Sirangggong, Desa Damuli Pekan, Kecamatan Kualuh Selatan. Kampanye ini berlangsung bersamaan dengan kampanye pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Labuhanbatu Utara, Hendriyanto Sitorus dan Samsul Tanjung, yang turut bertarung dalam Pilkada 2024.
Acara tersebut dihadiri oleh ribuan simpatisan, masyarakat umum, organisasi kemasyarakatan (ormas), serta perwakilan partai pengusung kedua pasangan calon.
Suasana kampanye penuh semangat dengan yel-yel dan dukungan dari peserta yang datang dari berbagai wilayah khusus nya masyarakat Labura
Dalam pidatonya, Mantu mantan presiden ke 7 tersebut menyampaikan, Visi dan Misinya untuk membawa perubahan signifikan bagi masyarakat Sumut. Salah satu program unggulan yang dipaparkannya adalah penyediaan layanan berobat gratis di seluruh provinsi.
"Saya hanya sedikit menambahkan program yang telah berjalan di kota Medan, Jika pasangan Boby Surya menjadi Gubernur, siapa saja warga ber KTP Sumut akan mendapat perobatan gratis, hal itu, kami sudah hitung hitung, maksimal 3 tahun masa jabatan kami," ujar Bobby .
Selain itu, Bobby juga menyoroti pendekatan yang lebih manusiawi dalam penegakan hukum. Ia menyatakan bahwa tidak semua pelanggar hukum harus dihukum dengan penjara, melainkan dapat diberikan hukuman sosial yang lebih sesuai, seperti pelayanan masyarakat
"Berapa kabupaten di Sumut , khususnya Labura dan Asahan banyak berpengasilan kelapa sawit, namun banyak juga ibu-ibu, yang melakukan Pencurian berondolan, dengan tindakan salah itu, tidak serta merta harus di penjarakan, kita akan melakukan kesepakatan, kita berikan hukuman Sosial," tandas Boby.
Lebih lanjut ia mengatakan, jika terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur, Pasangan Bobby Surya berniat dan bernazar akan memberikan naik umroh sebanyak 5 orang setiap tahunnya.
"Tolong dicatat ya dan jadi saksi, jika pasangan kami terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur, Kami bernazar akan menaikan 5 orang warga Labura umroh setiap tahunnya," tutup Bobby.
Sebelumnya, Paslon Cagub Bobby Surya melakukan kampanye Akbar di kabupaten Labuhan batu, mengelilingi daerah pesisir.
Kampanye tersebut menjadi momen penting bagi pasangan calon Bobby Surya dan Hendriyanto Sitorus, yang sama-sama mendapatkan dukungan besar dari berbagai kalangan, termasuk partai politik dan tokoh masyarakat.(DMN)
Editor :Dedek Muhammad Noor