Geger, Wanita Muda RA Ditemukan Mati Gantung Diri

Gambar Korban RA setelah dievakuasi warga dan tim medis, Selasa (4/4/23)
SIGAPNEWS SUMUT I LABURA - Warga Desa Damuli Kebun digegerkan dengan penemuan sesosok wanita meninggal dunia diduga gantung diri di rumah korban, Selasa (4/4/23) malam.
Narasumber ke Sigapnews mengatakan, korban diketahui bernama Rika Aksisna Br Tarigan (22) warga Desa Damuli Kebun Dusun 2A Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhanbatu Utara.
Korban Rika Aksisna pertama kali ditemukan oleh Saksi Haira Aznita bersama Desi Yanita sekira pukul 22.00 Wib Usai sholat Tarawih.
Saat ditemukan, Jasad korban Rika Aksisna Br Tarigan sudah dalam posisi tergantung dengan leher terjerat seutas tali nilon di dalam kamar.
Menurut informasi, sebelum tragedi mengenaskan itu, sekitar pukul 21.00 Wib Korban Rika Aksisna datang kerumah Desi Yanita di perumahan dinas penjaga kantor camat, kecamatan kualuh selatan, dan pada saat itu rumah Desi Yanita (Saksi) dalam situasi kosong di karenakan saksi sedang menunaikan ibadah sholat tarawih, kemudian korban Rika mendatangi saksi Desi ke mesjid dan meminta kunci rumah kepada saksi Desi Yanita.
Sekira pukul 22.00 Wib, Ba'da sholat tarawih saksi Haira Aznita bersama Saksi Desi kembali ke rumahnya, sesampai di rumah kedua saksi membuka pintu, dan kedua Saksi melihat korban sudah posisi tergantung.
Sampai edisi ini terbit Belum dipastikan apa motif dan penyebab kejadiani tragis tersebut.(D2)
Editor :Dedek Muhammad Noor